Ide Jualan yang Laku Setiap Hari dan Tips Bisnisnya

Jualan yang laku setiap hari bisa bermacam-macam, misalnya makanan, minuman, perawatan tubuh, dan lain-lain. Barang-barang kebutuhan sehari-hari bisa jadi produk yang bisa laku tiap harinya. Namun ada banyak faktor yang menentukan sebuah bisnis bisa laku setiap harinya. Bisnis sendiri harus direncanakan dan dijalankan dengan strategi yang tepat sehingga bisa sukses.

Jenis Jualan yang Laku Setiap Hari

jualan yang laku setiap hari
Foto: Pixabay @mcstudio79

Berbagai jenis produk dapat menjadi jualan yang dapat laku tiap hari, tergantung bagaimana bisnis tersebut dijalankan. Perusahaan besar yang memiliki pasar yang luas tentu dengan mudah menjual produknya setiap hari.

Tapi bagi pemula, pemilihan jenis produk tentunya penting agar bisa laku tiap harinya. Barang-barang yang umum digunakan tiap hari secara rutin dan mudah habis tentunya dibutuhkan setiap hari. Berikut ini beberapa jenis jualan yang laku setiap hari.

Baca juga: Jenis dan Ide Bisnis Gerobak Jualan Kekinian

1. Makanan

Produk makanan merupakan salah satu jenis jualan yang dapat laku tiap hari. Makanan bisa berupa masakan jadi, makanan ringan, frozen food, dan lain-lain. Makanan merupakan kebutuhan orang setiap harinya jadi sangat dibutuhkan.

Namun penjual makanan juga sangat banyak jadi ada lebih banyak pesaing yang harus dihadapi. Berjualan makanan juga perlu memperhatikan lokasi berjualan sehingga bisa dekat dengan pelanggan. Kualitas dan rasa makanan juga bisa berpengaruh pada penjualannya.

2. Minuman

Selain makan, manusia juga membutuhkan minum setiap harinya. Selain air putih, orang-orang juga suka dengan minuman lainnya seperti kopi, sirup, jus, dan lain-lain. Berjualan produk minuman cenderung bisa cepat laku setiap harinya.

Ini bisa membuka warung kopi atau berjualan minuman kemasan. Membuat brand produk minuman sendiri juga bisa menjadi tantangan. Jika sukses maka bisa membuka cabang atau ekspansi bisnis untuk memperluas pasar.

3. Produk perawatan tubuh

Tak hanya makan dan minum, setiap hari orang-orang juga membersihkan dirinya dengan berbagai produk. Mandi, sikat gigi, membersihkan wajah, keramas, dan sejenisnya merupakan kegiatan yang dilakukan setiap hari. Produk perawatan tubuh tersebut tentunya bisa cepat habis sehingga bisa cepat dibeli. Ini bisa menjadi produk yang dapat laku tiap harinya.

4. Bahan makanan

Bahan makanan seperti beras, gula, sayuran, daging ayam, daging sapi, telur, dan lain-lain juga menjadi jualan yang laku setiap hari. Masyarakat membutuhkan bahan makanan tersebut untuk memasak setiap harinya.

Beberapa jenis bahan makanan harus segera terjual karena bisa basi. Tapi bahan makanan seperti beras bisa juga tahan lama jika disimpan dengan baik. Berjualan bahan makanan tersebut bisa dengan membuka warung di lokasi yang strategis, misalnya di perkampungan atau pasar. Saat ini ada juga yang menjual bahan makanan secara online namun pengirimannya biasanya hanya untuk dalam kota.

Sebenarnya produk yang bisa laku setiap hari bisa apa saja, asalkan memang ada pelanggan yang membutuhkan. Bisnis yang sudah berkembang dan sukses biasanya akan lebih mudah mendapatkan konsumen setiap hari.

Baca juga: Ide dan Tips Jualan Makanan Ringan yang Laku Setiap Hari

Tips Membuka Bisnis untuk Jualan Produk Sehari-Hari

jualan yang laku setiap hari
Foto: Pixabay @Alexas_Fotos

Membuka sebuah bisnis untuk barang yang laku tiap hari seperti makanan membutuhkan perencanaan dan strategi. Tak sedikit yang membuka bisnis tanpa perencanaan yang baik sehingga menyebabkan kegagalan. Berikut beberapa tips untuk membuka bisnis produk yang laku setiap hari.

1. Menentukan modal

Modal menjadi hal yang penting dalam membuka sebuah bisnis. Besarnya modal yang dimiliki bisa menjadi penentu untuk jenis bisnis yang akan dibuka. Bagi pemula, modal yang disiapkan tak perlu terlalu besar. Modal untuk pemula bisa didapatkan dari tabungan pribadi atau keluarga.

2. Menentukan produk dan pasar

Produk yang bisa laku setiap hari seperti makanan juga harus direncanakan dengan baik. Makanan jenis apa yang akan dijual dan siapa target pasar untuk makanan tersebut. Selain jenisnya juga perlu memperhatikan harga dari produk tersebut sehingga cocok dengan target pasarnya. Jualan yang laku setiap hari biasanya memiliki harga yang tidak terlalu tinggi.

3. Menentukan lokasi strategis

Lokasi menjadi salah satu penentu kesuksesan bisnis. Apalagi untuk jenis produk kebutuhan sehari-hari. Produk tersebut harus dijual dekat dengan pelanggan potensialnya. Berjualan makanan misalnya bisa dilakukan di area perumahan atau dekat perkantoran sehingga bisa mudah terjual.

4. Melakukan promosi

Bagi bisnis yang baru dibuka, promosi tetap perlu dilakukan meskipun produknya kebutuhan sehari-hari. Promosi tersebut bisa berupa brosur/selebaran, diskon produk, gratis ongkos kirim, dan lain-lain. Adanya promosi bisa mendorong penjualan.

Promosi juga bisa terus dilakukan saat bisnis mulai berkembang, ini untuk menjaga agar pelanggan tetap loyal.

Membuka bisnis baru untuk jualan yang laku setiap hari bukan hal yang mudah, apalagi bagi pemula. Meskipun produk yang dijual barang sehari-hari tapi bisa saja tidak laku karena beberapa faktor. Misalnya lokasi toko yang kurang strategis atau kurangnya promosi.

Oleh karena itu penting untuk merencanakan bisnis dengan baik agar lebih mudah mendapatkan pelanggan.

Suka dengan artikel dari www.ceritausaha.com? Share ya…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like