Berbisnis saat ini tak harus memiliki toko atau tempat usaha khusus. Berjualan bisa dilakukan secara online dengan mudah melalui media sosial atau e-commerce. Persaingan bisnis online sekarang sangat ketat karena banyaknya pesaing. Jualan online yang laku setiap hari tak hanya perlu mencari produk yang tepat namun juga strategi bisnis yang bagus.
Berjualan secara online merupakan jenis bisnis yang paling mudah dilakukan oleh pemula. Apalagi bisnis jenis ini tidak membutuhkan modal yang besar. Masalahnya kadang tak semua produk bisa dengan mudah laku setiap hari, apalagi dengan banyaknya pesaing. Jika ingin produk laku setiap hari, pertama yaitu mencari jenis produk yang tepat. Berikut ini beberapa ide jenis jualan online yang bisa laku setiap hari.
Produk makanan menjadi jenis barang yang bisa laku setiap harinya. Tak hanya makanan pokok, masyarakat juga suka membeli camilan setiap hari. Kelebihan makanan kemasan yaitu bisa tahan lama dan tidak mudah rusak. Produk kemasan yang tahan lama ini bisa dikirim dengan ke tempat yang jauh tanpa takut basi. Contoh produk makanan kemasan misalnya keripik, kacang kemasan, baso aci instan, mie instan, dan lain-lain. Ini cocok untuk menjadi jualan online yang laku setiap hari.
Baca juga: 8 Ide Jenis Usaha yang Cocok untuk Pemula di Pedesaan
Produk perawatan wajah dan tubuh juga banyak peminatnya. Tak hanya wanita, ini juga bisa untuk keluarga. Produk jenis ini misalnya sabun mandi, pembersih wajah, sampo, toner, tabir surya, dan lain-lain. Brand dan keamanan produk menjadi hal yang perlu diperhatikan oleh penjual. Menjual produk yang berbahaya tentunya bisa merusak kepercayaan dari konsumen. Ada baiknya memilih produk yang memang sudah terbukti aman.
Anak balita memerlukan produk perawatan yang khusus. Produk yang spesifik seperti ini juga bisa menjadi jualan yang cukup laku di pasaran. Ini bisa berupa sampo bayi, baju bayi, mainan bayi, alat makanan balita, dan lain-lain. Produk bisa didapatkan dari produsen lokal maupun luar negeri. Produk yang unik dan menarik untuk balita biasanya akan menarik perhatian para ibu-ibu muda. Ini juga bisa menjadi produk untuk hadiah bagi ibu hamil atau yang baru melahirkan.
Indonesia merupakan negara dengan jumlah muslim terbanyak. Jadi tentu saja produk untuk muslim memiliki pasar yang cukup luas. Fashion muslim seperti baju koko, gamis, hijab, dan lain-lain bisa menjadi produk jualan online yang laku setiap hari. Harga yang sesuai, kualitas produk, dan promosi yang tepat bisa membuat produk jenis ini laku di pasaran. Penjual juga perlu mengikuti tren yang ada sehingga tidak ketinggalan.
Produk kesehatan misalnya masker, obat-obatan umum, obat herbal, vitamin, dan suplemen bisa menjadi produk jualan online. Namun perlu memperhatikan keamanan dan jenis produknya apakah memang bisa dijual bebas atau tidak. Tak sedikit produk obat-obatan keras yang seharusnya memerlukan resep dokter, jadi perlu untuk berhati-hati. Pastikan produk kesehatan yang dijual memang aman sehingga bisa menarik pasar.
Jenis jualan online yang laku setiap hari bukan hanya produk kebutuhan pokok saja. Produk seperti aksesoris juga bisa memiliki banyak peminat asalkan memang menarik dan disukai pasar. Produk ini misalnya bros, ikat rambut, gantungan kunci, stiker, gelang, dan lain-lain. Barang-barang seperti ini biasanya harganya tidak terlalu mahal sehingga disukai anak-anak muda.
Pakaian wanita seperti daster, baju kantor, celana, rok, baju tidur, dan lain-lain juga cukup laku dijual secara online. Produk jenis ini bisa dari yang murah sampai yang mahal. Meskipun murah pastikan kualitasnya tidak murahan sehingga bisa disukai oleh pembeli. Target pasar menjadi hal yang juga perlu diperhatikan. Jika modalnya kecil akan lebih baik memilih produk fashion yang tidak terlalu mahal sehingga target pasarnya untuk menengah ke bawah.
Gadget seperti ponsel dan tablet saat ini menjadi salah satu barang yang penting bagi masyarakat. Tak hanya sebagai alat komunikasi, ponsel pintar juga lebih sering digunakan untuk hiburan seperti bermain game, menonton film, dan bersosial media. Tak heran jika kebutuhan akan gadget cukup tinggi. Saat ini bahkan anak-anak juga banyak yang memiliki gadget sendiri. Selain itu aksesorisnya seperti earphone, charger, powerbank, dan lain-lain juga ikut banyak dicari. Ini bisa menjadi peluang bisnis yang cukup bagus apalagi mudah untuk dijual secara online.
Produk perlengkapan rumah tangga bisa beragam. Ini bisa peralatan memasak, peralatan bersih-bersih, perlengkapan tidur, dan lain-lain. Penjual bisa fokus pada jenis produk perlengkapan rumah tangga apa yang ingin dipasarkan. Ini bisa dari yang harganya murah sampai mahal. Produk jenis ini bisa bekerja sama dengan distributor atau brand tertentu.
Bisnis yang sukses tak hanya tergantung dari jenis produknya saja. Meskipun produk tersebut berkualitas dan banyak dibutuhkan, tapi jika tak dipasarkan dengan baik tetap akan sulit untuk laku. Begitu juga saat berjualan secara online, perlu strategi agar bisa laku setiap hari. Berikut ini beberapa tips jualan online yang laku setiap hari.
Pembeli produk online biasanya sering menanyakan soal produk yang akan dibeli. Penjual perlu untuk melayani dengan baik, cepat, dan ramah. Jika usaha berkembang, bisa memakai admin yang telah dilatih sehingga dapat melayani para konsumen. Ini juga bisa terkait dengan pengemasan yang baik dan juga pengiriman produk yang cepat.
Promosi produk untuk jenis jualan online yang laku setiap hari juga memberikan pengaruh yang besar. Saat berjualan secara online maka penting juga mempromosikan produk tersebut secara online. Saat ini banyak penjual yang melakukan live streaming, ini juga perlu untuk dipertimbangkan apakah perlu diikuti. Tak sedikit yang kemudian merasa malu untuk berpromosi. Tapi jika tidak mengikuti perkembangan maka akan sulit untuk dapat bersaing.
Baca juga: Sebutkan dan Jelaskan Macam-Macam Label Produk! Apa Saja?
Pembeli menyukai potongan harga, diskon, bonus, dan sejenisnya. Ini juga salah satu cara agar produk bisa cepat laku terjual. Saat ada event tertentu, penjual juga bisa memberikan bonus atau diskon. Misalnya diskon khusus saat hari ibu, hari valentine, tahun baru, dan lain-lain. Ini bisa mendorong pembeli untuk melakukan pembelian di hari tersebut.
Berjualan secara online kadang bisa hanya sebagai reseller atau dropshipper. Tapi jika ingin berkembang tentu perlu inovasi dan variasi. Bagi yang membuat produk sendiri, ini akan lebih mudah karena bisa melakukan variasi bahan, tipe, desain, dan lain-lain. Bagi yang hanya menjual barang milik orang lain maka bisa mencoba variasi produk lainnya yang memang dibutuhkan konsumen. Inovasi juga bisa terkait dengan pengemasan yang lebih aman dan rapi.
Jenis produk jualan online yang laku setiap hari ada banyak jenisnya. Jika ingin sukses maka perlu mengelola dengan strategi yang tepat. Jangan lupa untuk terus melakukan promosi terutama secara online.