Penjual atau pemilik bisnis pastinya ingin agar produknya laku. Cara menarik pelanggan agar membeli produk kita bisa dengan strategi pemasaran yang tepat. Strategi pemasaran sendiri bisa berbeda-beda tergantung dari jenis bisnisnya dan target pasarnya. Baik itu usaha kecil maupun besar, sama-sama perlu untuk terus berusaha memasarkan produknya agar mencapai target penjualan. Tanpa pemasaran yang baik, produk berkualitas pun tidak akan dilirik konsumen.
Produk memiliki banyak aspek yang membuatnya menarik, apakah itu dari kemasan maupun keunggulannya. Selain dari sisi produknya, pemasaran juga bisa dari sisi penjualnya. Penjual bisa menarik pelanggan dengan berbagai cara. Misalnya bagi toko retail yang perlu untuk menarik pelanggan potensial dan pelanggan lama agar datang ke toko mereka. Penjual harus bisa menawarkan pengalaman pelanggan yang baik, menjual barang pada mereka, mengundang kembali, dan melakukan pemasaran berkelanjutan.
Selain toko biasa, ada juga jenis toko online yang sistemnya berbeda. Meskipun ada kemudahan, tapi toko biasa juga masih menjadi pilihan utama bagi sebagian orang. Berikut ini beberapa cara menarik pelanggan agar membeli produk kita di toko.
Orang-orang tertarik pada tempat yang memiliki desain bagus. Apalagi di era media sosial ini, banyak yang ingin memotret tempat tujuan mereka. Desain yang bagus juga perlu unik sehingga membedakan dari toko yang lain. Pemilik toko bisa menyewa desainer interior untuk menciptakan desain yang menarik pelanggan. Ketika retailer mencapai citra brand yang kuat dengan desain yang bagus maka mereka bisa memenangkan hati pelanggan. Desain toko yang bagus juga terbukti bisa mendorong peningkatan penjualan.
Baca juga: Apa Itu Inventaris? Ini Pengertian dan Manfaatnya
Manusia merupakan makhluk sosial yang senang bersosialisasi, bertemu orang baru, dan berkumpul dengan teman dan keluarga. Dengan kata lain, manusia ingin berada dalam sebuah kelompok, sebuah tempat, atau sebuah komunitas. Hal ini yang juga perlu diperhatikan oleh para pebisnis. Bisnis bisa membangun komunitas di sekitar brand mereka untuk mendapatkan trafik yang lebih tinggi. Misalnya menambahkan cafe di dalam toko agar orang-orang bisa berkumpul di sana. Pebisnis juga bisa mengadakan event dan mengundang pelanggan lama untuk berkumpul.
Cara menarik pelanggan agar membeli produk kita salah satunya bisa dengan memberikan bonus berupa hadiah. Jika hadiah biasa sudah banyak dilakukan oleh pesaing, maka tawarkan hadiah yang dipersonalisasi sesuai dengan pelanggan tersebut. Personalisasi hadiah bisa dengan menambahkan nama mereka, memilih produk kesukaan mereka, dan lain-lain.
Sistem operasi sebuah toko juga bisa mempengaruhi masalah penjualan. Evaluasi sistem yang berjalan apakah ada yang perlu diperbaiki, dihilangkan, atau ditambah. Lakukan lebih dari pembersihan dan penjadwalan. Evaluasi proses, alokasi pekerja, program training, dan bahan pemasaran. Daftar setidaknya lima hal yang bekerja efektif dan lima hal yang tidak efektif.
Menarik pelanggan baru memang penting, tapi mempertahankan pelanggan lama agar tetap loyal juga cukup penting. Oleh karena itu bisnis memang membutuhkan informasi dan kontak dari pelanggannya. Selanjutnya bisa mengadakan program atau event untuk para pelanggan yang loyal. Undang para pelanggan yang loyal untuk datang ke event khusus, misalnya ketika peluncuran produk baru.
Cara menarik pelanggan agar membeli produk kita salah satunya dengan melakukan promosi secara online. Saat ini media online memberikan pengaruh yang besar karena pengguna yang juga banyak. Toko perlu memiliki akun media sosial untuk berinteraksi dengan pelanggan secara online. Di sana perlu juga melakukan promosi secara rutin setiap harinya. Di media online, ada jenis promosi yang bisa dilakukan secara gratis maupun secara berbayar. Pebisnis bisa mempertimbangkan apa saja promosi yang ingin dilakukan. Saat ini promosi melalui live streaming menjadi salah satu yang paling disukai pelanggan.
Baca juga: Cara Membuat Kalimat Jualan yang Asik dan Contohnya
Promosi secara online perlu diikuti juga dengan promosi offline. Media untuk promosi offline bisa berupa spanduk, papan reklame, brosur, banner, dan lain-lain. Pebisnis bisa menentukan mana yang paling efektif dan efisien untuk dijalankan. Iklan offline ini juga membutuhkan desain yang baik. Di dalamnya juga perlu menambahkan branding dari toko seperti logo.
Selain berjualan di toko offline, saat ini banyak bisnis yang juga memilih berjualan secara online. Jika berjualan secara online maka promosi yang dilakukan juga bisa berfokus pada toko onlinenya. Barang yang dipasarkan perlu diposting dengan foto yang menarik karena pelanggan melihat dari foto dan video saja.
Cara menarik pelanggan agar membeli produk kita ada banyak jenisnya. Ini semua terkait dengan program promosi yang dilakukan oleh bisnis. Produk yang dijual harus mampu dipasarkan sehingga bisa sampai ke tangan pembeli.